Keuntungan Kompetitif

Keuntungan Kompetitif


Apa itu keunggulan kompetitif?

Keunggulan kompetitif merupakan kemampuan yang diperoleh melalui pemanfaatan karakteristik dan sumber daya perusahaan untuk memiliki kinerja yang lebih unggul dibandingkan perusahaan lain dari industri yang sama.


Ilustrasi Keunggulan Kompetitif

Banyak perusahaan berlomba-lomba untuk menjadi perusahaan yang paling unggul diantara para pesaingnya, termasuk PT. Gramedia Digital Nusantara yang memiliki strategi untuk meningkatkan keunggulan kompetitifnya di industri penerbitan Indonesia.


PENINGKATAN KEUNGGULAN KOMPETITIF INDUSTRI PENERBITAN DI INDONESIA

Kasus PT. Gramedia Digital Nusantara

 

PT. Gramedia Digital Nusantara (GDN) merupakan perusahaan penerbitan yang sangat terkenal di Indonesia, terutama di kalangan para pelajar dan pekerja. Seperti perusahaan pada umumnya, PT. GDN juga memiliki proses bisnis dalam menjalankan pelayanannya. Proses bisnis sendiri merupakan rangkaian kegiatan yang terstruktur dan saling berkaitan untuk memeuhi kebutuhan pelanggan melalui layanan atau produk yang dimiliki.

Namun, proses bisnis pada PT. GDN belum terintegrasi dengan baik sehingga strategi pengelolaan sistem informasi menjadi tidak terstruktur. Perusahaan harus memiliki strategi yang paling berbeda untuk menciptakan nilai yang unik pula.

Kanvas Model Bisnis (Business Model Canvas) merupakan salah satu metode yang dapat digunakan untuk memetakan proses bisnis secara lebih efektif. Kanvas ini terdiri dari 9 blok dengan 4 cakupan bidang utama bisnis dengan tujuan untuk menciptakan keunggulan kompetitif. Blok-blok tersebut dijabarkan seperti gambar berikut:


Agar mampu meningkatkan keunggulan kompetitifnya, PT. GDN berfokus pada kepemilikan terhadap sumber daya yang dimiliki. Ada pula 3 (tiga) strategi yang dilakukan, antara lain:

  • Strategi Kepemimpinan: kapan perusahaan menjual produk dengan biaya yang lebih rendah daripada pesaing
  • Strategi Diferensiasi: pengembangan produk yang unik agar unggul dalam harga jual
  • Strategi Fokus: penawaran kombinasi tindakan tegas agar dapat meraih keuntungan

PT. GDN juga melakukan pengumpulan data kuantitatif yaitu melalui wawancara kepada 7 pemegang saham terkait observasi dokumen dan laporan keuangan untuk kemudian dilakukan analisis deskriptif. Berikut merupakan kanvas model bisnis PT. GDN:


Evaluasi Keunggulan Kompetitif PT. GDN

1. Strategi Kepemimpinan Biaya

Tujuan adanya strategi ini adalah untuk meminimalisir biaya operasional. PT. GDN melakukan kolaborasi dengan unit bisnis grup KG yang lain, dimana aktivitas pemasaran diaktifkan secara internal dan eksternal dengan dukungan KG Media dan Oval Tech.

2. Strategi Diferensiasi

Tujuan adanya strategi ini adalah untuk mencapai keunggulan kompetitif. PT. GDN mencoba membedakan diri dari para pesaing melalui saluran yang berbeda, seperti web, aplikasi seluler, dan mitra tenaga penjualan secara offline.

3. Strategi Fokus

Tujuan adanya strategi ini adalah untuk menargetkan pasar massal dan platform multi sisi. PT. GDN menawarkan produk dan layanan unik untuk segmen pelanggan yang berbeda, misalnya ePerpus, Adain, dan Bhisma.


Pembahasan dan Implikasi Keunggulan Kompetitif PT. GDN

  • Kolaborasi dengan pemangku kepentingan internal yang mampu memperkuat jaringan bisnis
  • Sebanyak 50% aktivitas terkait dengan pemasaran online dan proses periklanan
  • Banyaknya pilihan media cetak (fisik dan digital) dalam Bahasa Indonesia
  • Kepemilikan dan pengelolaan platform pembaca, seperti halnya Amazon dengan Kindle


Dilansir dari: Diar, Alifiannisa Lawami, Farisya Setiadi, Ruchi Intan Tantra. 2020. Competitive Advantage Improvement of Publication Industry in Indonesia: A Case of PT. Gramedia Digital Nusantara. Singapura: Association for Computing Machinery



Baca juga:

Comments

Popular posts from this blog

Kenal Gracella Patricia yuk!